Selamat Datang di Blog Paroki Lubang Buaya Gereja Kalvari dan Gereja Sta. Catharina - Jakarta Timur
Dekanat Bekasi - Keuskupan Agung Jakarta

29 Oktober 2020

Webinar Live Kalvari: "Apakah Dunia Lain benar ada ?

 


Live Streaming

Webinar Live

"Apakah Dunia Lain benar ada ? 
Bagaimana Pandangan gereja mengenai dunia lain ?"

Wawancara Tatap Jauh

Banyak catatan tentang pengalaman orang beriman berjumpa, melihat, mendengar atau sekedar merasakan aktifitas "alam ghaib" istilah Rm. Boni untuk dunia arwah. PADAHAL  katekismus 1022 menyebutkan saat kematian setiap manusia menerima ganjaran abadi dalam jiwanya yang tidak dapat mati. Beberapa orang yang disebut indigo, dianggap mampu melihat arwah² itu, benarkah? Jika setelah kematian mereka langsung pindah dunia, arwah siapa yang dilihat? Arwah manusia? Jin? Malaikat atau Setan?  Apa artinya manusia indigo? Apakah hanya mereka yang mampu melihat dunia sebelah? Bagaimana orang beriman menanggapi nya? Apa ajaran Gereja tentang jiwa-jiwa sesudah kematian? 

Ayo bergabung ungkap pengalaman seorang indigo dan pastor² dalam aktifitas dunia sebelah. Ceritakan juga pengalaman anda dalam:
Wawancara Tatap Jauh
KOMSOS KALVARI 
Menyongsong Pesta Semua Orang Kudus dan Jiwa² Beriman.

Bersama:

- RD Johan Ferdinand Wijshijer
- RD Bonifasius Lumintang


Waktu: Sabtu, 31 Oktober  2020
Pukul: 19.30 WIB